- Selamat datang di website SMP Islam Pariskian - "Menerima Peserta didik Baru dan Peserta didik Pindahan" - Info Pendaftaran Peserta Didik Baru TP. 2024-2025 Silahkan bisa diakses di Menu Pendaftaran - SMP Islam Pariskian berusaha melaksanakan PTM dengan Protokol Kesehatan yang baik -

AYO BERGABUNGLAH BERSAMA SMP ISLAM PARISKIAN KOTA SERANG

By smpislampariskian - Januari 02, 2015


Assalaamu'alaikum Wr. Wb.


Selamat Datang di SMP ISLAM PARISKIAN, anda akan menemukan keistimewaan layanan pendidikan yang bisa anda peroleh dari program pendidikan terkini, bermutu dan berkualitas.

SMP ISLAM PARISKIAN, merupakan lembaga pendidikan formal yang fokus dan memiliki komitmen, memberikan nuansa warna yang berbeda dengan sekolahan pada umumnya dengan keselarasan kurikulum nasional, pondok pesantren modern dan global yang didukung dengan tenaga pengajar sesuai dengan disiplin ilmu yang siap membimbing putra-putri anda dalam pembentukan karakter.

SMP ISLAM PARISKIAN disamping memberikan penanaman yang maksimal terhadap aqidah, iman, ilmu dan akhlak, menekankan kepada pengembangan jiwa dan kepercayaan diri, serta semangat kemandirian kepada peserta didik yang pada akhirnya membentuk satu lulusan yang dapat mengembangkan ilmu pengetahuan dan dapat menjadi seorang yang dibanggakan oleh keluarganya, berguna bagi agama, bangsa dan negara. Atas dasar konsep tersebut maka kami namakan pula sekolah ini sebagai TAMAN PENDIDIKAN ISLAMI, SEKOLAHKU ISTANAKU DAN SYURGAKU.

Dalam perspektif teoritis, pendidikan yaitu tuntutan di dalam tumbuhnya anak-anak, adapun maksudnya pendidikan yaitu menuntun segala kekuatan kodrat yang ada pada anak-anak itu, agar mereka sebagai manusia dan sebagai anggota masyarakat dapatlah mencapai keselamatan dan kebahagiaan setinggi-tingginya ( Ki Hajar Dewantara ). Proses pendidikan dini secara formal, informal maupun non formal melalui penanaman sikap, pengetahuan, keterampilan serta wawasan global dalam segala bentuk kegiatan akan dapat menyelaraskan aspek kognitif, afektif dan psikomotorik dengan berpadu pada IQ, EQ dan ESQ.

Masyarakat Ekonomi Asean ( MEA ) telah memacu serta memicu bahwa masa depan diperlukan dan dibutuhkan manusia yang memiliki keunggulan kompetensi perilaku (Behavior), pengetahuan  (Knowledge) dan keterampilan (Skill). Bersama SMP ISLAM PARISKIAN, insya allah dengan program-program yang telah direncanakan dengan baik akan dapat membimbing putera-puteri bangsa mewujudkan atas jawaban masa depan yang penuh dengan arus globalisasi dan modernitas seperti sekarang ini.

SMP ISLAM PARISKIAN merupakan pilihan paling tepat jika putera - puteri anda bergabung dengan 450 sahabat di SMP ISLAM PARISKIAN, bekerjasama dalam membangun masa depan islam yang lebih cemerlang. Di dalam SMP ISLAM PARISKIAN banyak kelebihan dan keunggulan dalam kajian ilmu agama dan juga ilmu pengetahuan serta tekhnologi.

SMP ISLAM PARISKIAN hadir di Kota Serang untuk mewujudkan harapan tersebut, sekaligus melanjutkan cita-cita dan tindak lanjut dari perjuangan Ayahanda Bpk. Alm. KH. M. Rachmatoellah Siddiq sebagai tokoh dalam dunia pendidikan. Adapun semangat keislaman yang kami tanamkan di PARISKIAN GLOBAL ISLAMIC SCHOOL adalah islam yang RAHMATAN LIL'ALAMIIN, yakni mengajarkan toleransi, ukhuwah islamiyah, akhlakul karimah serta menjalankan nilai ajaran islam yang berpedoman kepada Al Qur'an dan Hadits.

Wassalaamu'alaikum Wr. Wb.

  • Share:

You Might Also Like

0 Comments